Wisata Gunung Merapi – Sebagai gunung berapi teraktif, Gunung Merapi memang selalu rutin memuntahkan lahar dan meletus dalam siklusnya. Namun ternyata gunung setinggi kurang lebih 2.930 dpl ini menyajikan keindahan bagi para petualang.
Jangan lupa, untuk mempermudah akses ke berbagai lokasi menarik ini, kamu lebih baik memakai kendaraan roda dua. Jasa Rental Motor Jogja siap membuat perjalanmu jadi mudah dan menyenangkan.
Sebagai gunung yang 4 sisinya menempati wilayah berbeda, gunung ini menjadi tujuan wisata dari berbagai arah. Buat kamu yang berjiwa petualang, berikut ini ulasan keindahan Gunung Merapi dari Kaliurang Jogja.
Gunung Merapi Yogyakarta
Ke Gunung Merapi Nggak Lengkap Kalau Tanpa Berburu Foto Keren

Baca Juga 9 Tempat Wisata di Sekitar Kaliurang Jogja Terbaru 2020
Kunjunganmu ke kawasan Gunung Merapi tak akan lengkap jika hanya berwisata saja. Harus sedia kamera, baik dengan DSLR, Mirrorless, maupun prosumer. Pokoknya sesuai kemampuan dan keterampilan menggunakan kamera saja lah. Soalnya di kawasan ini banyak sekali lokasi yang menarik dijadikan background selfie-mu.
Indahnya Sunrise Di Kawasan Merapi Siap Memanjakan Kalian Yang Berkemah

Pas di Jogja butuh sewa motor? klik aja Rental Motor Termurah di Jogja
Jika sudah bermalam ataupun berkemah di kawasan Merapi, maka kalian harus mulai menempuh perjalanan menuju spot sunrise sejak pukul 04.00. Sepanjang jalan pendakian kalian akan melihat matahari mulai muncul dengan keindahannya. Di spot sunrise saat hari sudah terang maka kamu bisa melihat Gunung Merapi dari bawah sampai puncaknya rental mobil di jogja
Ini Tempat Yang Wajib Kalian Kunjungi di Kawasan Wisata Gunung Merapi Merapi

Ada tempat yang wajib kalian kunjungi saat di kawasan wisata Gunung Merapi. Objek andalan di area ini adalah objek wisata Kaliadem, Kaliurang, dan Kalikuning. Khususnya di Kaliadem kalian bisa menyaksikan indahnya hamparan sawah yang menghijau serta sejuknyta angin pagi. Fenomena ini bisa kalian lihat pada sekitar pukul 07, dan setelah itu maka pemandangan akan tertutup kabut.
5 Tempat di Kawasan Gunung Merapi Ini Juga Sayang Kalau Dilewatkan
Ada lagi nih. 5 lokasi ini bakalan bikin kamu nyesel kalau sampai melewatkannya begitu saja. Soalnya selain unik, indah ,tapi juga bersejarah. Lokasi tersebut antara lain: Museum Sisa Hartaku, Bungker Kaliadem, Bukit Glagahsari yang memiliki banyak pohon sogo mirip cemara, makam Mbah Maridjan ‘Roso’, dan batu Alien.
Khusus yang terakhir ini adalah batu besar sisa erupsi tahun 2010 silam. Diameternya mencapai 5 meter dan memiliki bentuk seperti wajah makhluk luar angkasa dalam gambaran yang sering kita lihat. Dari sebelah kiri akan nampak bentuk kening, dagu, mulut, mata dan hidungnya.
Catat Lokasi dan Rute Perjalanannya ya…
Seperti dikatakan di awal, lokasi Gunung Merapi terletak di empat kabupaten berbeda, yaitu Kabupaten Sleman (selatan), Magelang (barat), Boyolali (utara dan timur), dan Klaten (tenggara). Untuk ke Gunung Merapi dari arah Jogja hanya bisa menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan melewati Jalan Kaliurang. (map)
Sementara dari daerah Jawa Tengah, pendakian biasa dimulai dari Pos New Selo. Untuk kesana maka dari Jalan Raya Boyolali – Magelang Anda bisa naik ojek ke Selo dengan tarif Rp25.000.
Harga Tiket Masuk Dan Fasilitas di Wisata Gunung Merapi Yogyakarta
Harga tiket masuk kawasan Gunung Merapi memang beragam, tergantung kemana kamu akan mampir. Karena memang kawasan wisata Gunung Merapi sangat luas. Sebagai patokan saja, untuk tracking Kinahrejo tiketnya Rp5.000, sama dengan tracking Kepuhrejo. Untuk parkir kendaraan biayanya Rp2.000. kalau ingin ngojek ke rumah Mbah Maridjan ongkosnya Rp20.000, sedang ke Kaliadem ongkosnya antara Rp35.000 sampai Rp50.000.
Untuk fasilitasnya sudah lumayan banyak tersedia. Mulai dari penginapan seperti villa dan bungalow sampai tempat-tempat untuk acara-acara seperti seminar, rapat dan sejeninya.
Oke, itu saja dulu tentang wisata Gunung Merapi Jogja, khususnya dari Kaliurang. Semoga kalian bisa mengunjungi wisata ini ya. Dijamin banyak pengalaman serunya.